Minggu, 25 Januari 2015

7 Keuntungan Menjadi Orang Sensitif





Setiap orang diciptkan dengan sifat yang berbeda-beda. Ada sifat yang dianggap baik, ada juga yang sebaliknya. Dan salah satu sifat yang biasanya dianggap tidak baik atau negatif adalah sifat sensitif.

Sebenarnya, sensitif merupakan sifat yang indah dan menarik. Tetapi tidak banyak orang yang menyadari hal tersebut. Bahkan kadang-kadang, orang yang sensitif sekalipun tidak menyadari betapa berbakatnya mereka. 

Menurut penelitian psikologis, sekitar 20 persen penduduk memiliki sifat sensitif. Sementara orang menganggap bahwa sifat sensitif itu negatif, berikut adalah beberapa keuntungan menjadi orang yang sensitif.

1. Peduli.
Ternyata orang yang sensitif, lebih peduli dengan diri mereka sendiri dan orang lain. Jim Rohn pernah berkata, "Semakin banyak Anda peduli, Anda bisa menjadi semakin kuat." "Orang-orang yang sensitif bahkan peduli dengan hewan yang menderita tunawisma."

2. Peka terhadap perasaan orang lain.
Memiliki kepekaan tinggi terhadap emosi orang lain, dapat menjadi aset yang kuat untuk Anda. Orang yang sensitif selalu selaras dengan orang-orang di sekitarnya. Mungkin sekarang, semua orang akan bermimpi untuk memiliki keterampilan seperti itu.

3. Kreatif.
Jika Anda sensitif, Anda mungkin tergolong orang yang kreatif juga. Kreativitas bisa muncul dalam berbagai bidang. Banyak orang yang memiliki sifat sensitif dan introvert, kedua sifat ini bisa mendorong kreativitas dari orang-orang tersebut. Orang-orang ini memiliki sudut pandang unik dan memiliki cara yang kreatif dalam memandang dunia.

4. Intuitif.
Sangat penting untuk mencintai sifat intuitif alami yang ada dalam diri Anda, dan Anda wajib bersyukur untuk karunia yang satu ini. Intuisi merupakan panduan batin Anda, yang akan membantu Anda untuk mendapatkan gambaran lengkap dalam bertindak. Orang-orang intuitif bisa menangani masalah dengan lebih efisien yang membuat mereka lebih tahan terhadap stres.

5. Tidak memiliki kepribadian palsu.
Semua orang yang sensitif sangat otentik dan alami. Mereka tidak memiliki kepribadian palsu, mereka tampil apa adanya. Ketulusan merupakan sifat utama orang-orang yang sensitif. Mereka selalu membuka hati dan selalu berusaha untuk melakukan yang terbaik untuk membuat orang di sekitarnya merasa nyaman.

6. Tidak egois.
Keegoisan tidak berlaku untuk orang yang sensitif. Kebanyakan orang sensitif mencurahkan banyak waktu untuk peduli dengan orang lain. Selain itu, mereka memiliki rasa tanggung jawab yang besar kepada orang-orang di sekitarnya. Empati merupakan hal yang indah yang sangat dihargai oleh orang lain.

7. Memiliki hubungan kuat dengan dunia batin.
Orang yang sensitif menaruh perhatian besar terhadap suara hati mereka dan mencoba untuk tidak mengabaikannya. Jika Anda adalah orang yang sensitif, maka Anda dapat berhubungan dengan emosi dan dunia batin Anda. Hasilnya, Anda lebih berhati-hati dalam mengambil tindakan.

Mudah-mudahan artikel di atas bisa sedikit membantu Anda untuk bisa menerima dan memahami sifat satu sama lain. Sifat sensitif memiliki kelebihan dan kekurangan. Orang yang sensitif biasanya memiliki sifat yang baik. Apakah Anda termasuk orang yang sensitif? Apakah Anda merasa bahwa sifat sensitif itu bermanfaat? Silahkan berbagi pengalaman Anda dengan saya.

0 komentar:

Posting Komentar